Sunday 26 February 2017

Mengenal…… Panti Sosial Bina Daksa WIRAJAYA



EDISI I TAHUN 2006

Bagi anda yang mempunyai anggota keluarga, teman atau bahkan mungkin anda sendiri yang mengalami keterbatasan fisik entah itu disebabkan oleh suatu kecelakaan, penyakit, atau bawaan sejak lahir, dan mungkin masih bingung kemana anda harus pergi atau apa yang akan anda lakukan? Panti Sosial Bina Daksa Wirajaya atau PSBDW yang sebelumnya bernama Panti Rehabilitasi Penderita Cacat Tubuh atau PRPCT yang beralamat di Jl. A.P.Pettarani ~ Makassar, merupakan salah satu tempat yang perlu anda kunjungi. Panti yang merupakan salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang berada di bawah Departemen Sosial R.I. ini, sesuai dengan visinya yaitu membentuk penyandang disabilitas tubuh yang menjadi siswa atau kelayannya menjadi manusia yang handal dan unggul. Bukan hanya berbicara muluk, namun untuk mencapai visi dan misinya, Panti ini memoles diri dengan menyediakan berbagai macam fasilitas baik fisik dan non fisik yang dibutuhkan oleh siswa atau kelayannya. Panti dengan luas ± 4,7 h.a. dan dapat menampung ± 300 orang ini, memiliki bangunan bangunan fisik berupa asrama putra dan putri, satu buah aula, tempat ibadah, poliklinik dan bengkel prothese, ruang pendidikan ketrampilan, GOR, lapangan dan sarana olahraga lainnya. Selain sarana-sarana fisik tersebut, untuk lebih mengoptimalkan pelayanannya kepada siswa atau kelayan, panti ini memiliki ± 60 orang karyawan.


Program pelatihan ketrampilan yang disediakan lebih ditiik beratkan pada lifeskill atau ketrampilan yang dapat menunjang kehidupan para siswa setelah kembali terjun ke masyarakat. Berbagai jenis ketrampilan dan bimbingan lainnyapun telah diprogramkan guna menjadikan Panti yang merupakan satu-satunya Panti di Kawasan Indonesia Timur ini menjadi tempat yang cocok dan tepat bagi siswa menimba ilmu untuk kemudian mampu bersaing dengan masyarakat umum lainnya. Untuk tahun 2005/2006, PSBDW memiliki siswa ± 200 orang yang datang dari 15 propinsi di Kawasan Timur Indonesia yakni : Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Maluku, Maluku Utara, Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat, Irian Jaya Barat, dan Papua. Para siswa akan mengikuti bimbingan selama 1,5 tahun sampai 2 tahun. Lama belajar tergantung dari daya serap siswa itu sendiri. Bimbingan yang diberikan terdiri dari bimbingan fisik dan mental sosial untuk memotivasi siswa agar dapat memelihara atau menjaga kesehatan diri dan lingkungannya, bimbingan sosial berupa kegiatan pramuka, kesenian dan juga rekreasi, dan yang terakhir bimbingan ketrampilan kerja dimana para siswa dilatih sesuai minat dan bakatnya dalam berbagai ketrampilan yakni : ketrampilan elektronika, otomotif, percetakan/sablon, tata rias, fotografi dan penjahitan baik pria maupun wanita. .

Persyaratan untuk menjadi siswa pada Panti inipun tidak sesulit yang mungkin dibayangkan. Kalau anda atau keluarga anda adalah seorang penyandang disabilitas tubuh, dari keluarga tidak mampu, berusia 17 sampai dengan 35 tahun (usia produktif), tidak mempunyai masalah kesehatan (menderita penyakit menular atau kronis), mengisi formulir yang disediakan oleh Dinas Sosial/Pemda setempat, maka yakinlah bahwa kesempatan untuk anda sangatlah besar.

Menurut Bapak Drs. Muh. Sanusi, Pimpinan PSBDW waktu itu, penyediaan fasilitas dan pelayanan demikian adalah untuk mewujudkan visi dan misi PSBD Wirajaya. ( Mia )



Untuk informasi lebih lanjut :
Silahkan berkunjung langsung ke PSBDW Jl. A.P.Pettarani Km.4. ~ Makassar,
Telpon/Fax (0411) 449124

CATATAN :

Artikel diatas adalah artikel tahun 2006, 11 tahun yang lalu. Tentu kondisi ini sudah tidak sama lagi. Sekarang aksesibilitas penyandang disabilitas sudah 70 % area. Akses ke lantai 2 kantor belum dibangun.

No comments:

Post a Comment